Kecipir berasal dari nama ilmiah Psophocarpus Tetragonolobus L, yang termasuk ke dalam species polong-polongan. Tumbuhan asli Indonesia ini sekarang sudah dibudidayakan oleh petani Indonesia dan telah tersebar dihampir seluruh daerah, mesikipun skalanya masih kecil. Kecipir biasanya ditanam di pematangan sawah / tanggul.
Secara khusus membudidayakan kecipir dengan lahan luas masih sangat jarang dilakukan, dikarenakan pangsa pasar dari sayuran jenis ini kurang begitu diminati oleh para pengusaha kuliner dan restoran. Hal itulah yang menyebabkan sayur kecipir langka di pasaran. Restoran atau rumah makan yang biasanya menggunakan sayur ini biasanya yang menjual aneka masakan sunda, jawa dan betawi yang punya ciri khas urap atau lalapan.
Kecipir mempunyai manfaat yang besar bagi kehidupan, karena tumbuhan ini dapat mengikat nitrogen dengan sangat baik dari udara, dan ini akan sangat berguna jika kelak tumbuhan ini sudah tidak produktif, karena bisa dijadikan sebagai pupuk hijau. Selain itu kecipir memiliki manfaat bagi kesehatan manusia, seperti daunnya yang dimanfaatkan untuk obat radang anak daun telinga.
Untuk mengorder sayuran jenis ini bisa langsung menghubungi kami
Berkah Sayur - Supplier sayur dan buah Surabaya
0857-0404-3445
0 komentar:
Posting Komentar